Alasan Mengapa Mama Pintar Suka Mengajari Anak Belajar Memasak

07.39
Selain mengunjungi tempat wisata, ternyata mengajari anak memasak memberikan banyak manfaat untuk perkembangannya. Menjadi mama pintar tidak melulu mengajak buah hatinya bersenang-senang di luar. Karena hanya dengan mengajari mereka memasak justru akan membuat semakin berkesan. 

Seperti yang diketahui, di zaman sekarang ini menghabiskan banyak uang untuk makan di restoran tanpa disadari kerap dilakukan oleh para orang tua yang tinggal di perkotaan. Namun sadarkah Anda bahwa kebiasaan tersebut akan memberikan dampak buruk dalam jangka panjang. Jadi ajarkan anak memasak dari sekarang!

Mama Pintar Wajib Tahu! 3 Manfaat Mengajari Anak Memasak

  • Menambah keakraban


Tahukah Anda bahwa orang tua yang mengajak anaknya belajar memasak secara tidak langsung akan menumbuhkan rasa keakraban di antara keduanya. Oleh karena itu sebaiknya untuk mengajari anak melakukan hal-hal kecil seperti membantu memasak, menyiapkan wadah memasak, menyiapkan bumbu masak dan memotong sayuran untuk menambah interaksi antar keduanya.

  • Meningkatkan Daya Ingat


Selanjutnya manfaat yang bisa dirasakan jika Anda mengajari anak memasak yaitu dapat meningkatkan daya ingatnya. Dalam hal ini ia akan terbiasa untuk melihat urutan apa saja yang dilakukan dalam melakukan proses memasak. Kemudian mereka akan cenderung merekam semua proses yang dilakukannya tersebut dapat memori ingatannya. 

Untuk melatih daya ingatnya, Anda bisa berpura-pura lupa dan meminta bantuan untuk menyampaikan kembali apa saja urutan yang dilakukan dalam proses memasak tersebut. 

  • Menambah rasa tanggung jawab


Satu lagi manfaat yang bisa dirasakan ketika mengajari anak belajar memasak yaitu mengajarkan anak untuk menjadi orang yang lebih bertanggung jawab. Dalam hal ini, Anda bisa memberikan anak kesempatan untuk mengemban tugas dan mintalah untuk menyelesaikan tugas tersebut dengan baik. 

Selanjutnya dalam kesempatan lain, Anda bisa meminta mereka kembali menyelesaikan tugas-tugas tersebut secara menyeluruh. Jika masih belum sempurna, pastikan untuk mencobanya lagi agar mereka terbiasa dengan apa yang dilakukannya tersebut. 

Pertama kali mengajarkan anak memasak memang bukanlah hal mudah, namun Anda tidak seharusnya patah semangat. Pastikan untuk lebih sabar dan telaten untuk mengajari mereka agar pertumbuhan dan perkembangannya dapat berjalan secara optimal. Itulah 3 alasan mengapa mama pintar mengajari anak memasak menjadi hal yang perlu dilakukan untuk pertumbuhannya. Semoga menginspirasi!

Perkenalkan, saya adalah admin dari website ini, jadi jika Anda ingin bekerjasama dengan website ini silahkan hubungi email ini. asysyafuq@gmail.com

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

2 komentar

Write komentar
keven john
AUTHOR
30 Oktober 2023 pukul 06.10 delete

Cooking is a fundamental life skill that equips children with the ability to nourish themselves independently, promoting self-sufficiency.Iam offering an online the best Exam Help service to secure a good marks at thier academic carrier.

Reply
avatar
Henryjones
AUTHOR
7 November 2023 pukul 02.38 delete

yes this is true i agree your post, my mom also help me with my homework when i write my dissertation but sometimes my mom is busy with her own work so i buy research proposal writing service for complete my work.

Reply
avatar